Monitoring Pekerja Rentan Digelar, Camat Lembak Pastikan Pendataan Berjalan Akurat

Post Views:

MUARA ENIM - Camat Lembak Didi Heryanto, S.Kom menghadiri kegiatan Monitoring Data Pekerja Rentan Desa yang digelar di Aula Kantor Camat Lembak, Senin (24/11/2025). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Bupati Muara Enim Nomor 140/792/DPMD-IV/2025 tentang Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan bagi Pekerja Rentan Desa.

Program ini menyasar pekerja rentan yang berada di lingkungan desa, termasuk petani, buruh harian, nelayan, hingga warga dengan pekerjaan tidak tetap yang rawan terhadap risiko kerja. Pemerintah menekankan pentingnya pendataan menyeluruh agar masyarakat desa mendapatkan perlindungan jaminan sosial secara lebih merata.

Dalam sambutannya, Camat Lembak menyampaikan bahwa perlindungan jaminan sosial bukan hanya kewajiban pemerintah, tetapi juga bentuk kehadiran negara dalam memberikan rasa aman bagi masyarakat kecil.
Pendataan ini sangat penting untuk memastikan seluruh pekerja rentan di desa mendapatkan haknya atas perlindungan jaminan sosial. Kami berharap perangkat desa aktif melakukan verifikasi agar tidak ada warga yang terlewat,” ujar Didi Heryanto.

Kegiatan monitoring berlangsung sejak 18–21 November 2025 di Kabupaten Muara Enim, dengan melibatkan pemerintah kecamatan, perangkat desa, Dinas PMD, dan BPJS Ketenagakerjaan.

Pemerintah berharap upaya ini dapat mempercepat perluasan kepesertaan jaminan sosial, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa yang selama ini bekerja dalam kondisi penuh risiko.

Reporter: Ilham Aprenneza
Tag:
Berita Terbaru
  • Monitoring Pekerja Rentan Digelar, Camat Lembak Pastikan Pendataan Berjalan Akurat
  • Monitoring Pekerja Rentan Digelar, Camat Lembak Pastikan Pendataan Berjalan Akurat
  • Monitoring Pekerja Rentan Digelar, Camat Lembak Pastikan Pendataan Berjalan Akurat
  • Monitoring Pekerja Rentan Digelar, Camat Lembak Pastikan Pendataan Berjalan Akurat
  • Monitoring Pekerja Rentan Digelar, Camat Lembak Pastikan Pendataan Berjalan Akurat
  • Monitoring Pekerja Rentan Digelar, Camat Lembak Pastikan Pendataan Berjalan Akurat
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Thumbnail
Tutup Iklan