Kapolsek Gunung Megang Sosialisasi & Penyuluhan Tentang Penyalahgunaan Narkoba
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Gunung Megang AKP Aisen Hower, SH menyampaikan pentingnya keterlibatan semua pihak dalam memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba. Beliau menegaskan bahwa bahaya narkotika tidak hanya berdampak pada individu, tetapi juga merusak keluarga dan masa depan bangsa.
Materi yang disampaikan oleh pemateri dari BNN meliputi jenis-jenis narkoba, efek buruk bagi kesehatan, serta konsekuensi hukum bagi pelaku penyalahgunaan narkoba. Kegiatan ini juga diwarnai sesi tanya jawab yang interaktif antara peserta dan narasumber.
Sosialisasi ini menjadi bukti nyata sinergi antara aparat keamanan, pemerintahan desa, serta lembaga terkait dalam memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya generasi muda, untuk menjauhi narkoba dan menjalani hidup sehat.
Editor : Umar Dani