PEMERINTAH DESA DANAU RATA REALISASIKAN PEMBANGUNA SPAL SEPANJANG 156 METER
MUARA ENIM - Pemerintah Desa Danau Rata Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim, Realisasikan kegiatan pembangunan Saluran Pembuangan Air Limbah (SPAL).
Sepanjang 156 meter, bertempat di RT 01 RW 01. Desa Danau Rata,
Minggu - 31 /08/2024
Kepala Desa Danau Rata Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim Rusdi, S.Pd .M. Si, mengatakan bahwa, kegiatan SPAL ini sendiri memiliki volume, Panjang 156 M×0,4 M*×0,5 M yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2024 Desa (APBDes) TA 2024 dengan nilai Rp 89,518,400,-( Delapan puluh sembilan Juta, lima ratus delapan belas ribu empat ratus rupiah)
"Alhamdulilah kegiatan pembangunan SPAL di. Dusun 1, RT 01/01 sudah kita realisasikan, tentu saja ini hasil musyawarah mufakat antara pemdes BPD dan unsur masyarakat desa ujar Rusdi, dan pembangunan pembuatan SPAL ni kita melibatkan tenaga kerjanya dari masyarakat setempat di sekitar bangunan siring ini,
Rusdi menambahkan, mudah-mudahan kegiatan pembangunan SPAL ini dapat membantu dan bermanfaat bagi masyarakat, terutama masyarakat yang ada di sekitar lokasi kegiatan. Dan kami juga menghimbau kepada semua masyarakat Desa Danau Rata, jika di wilayah nya ada kegiatan pembangunan infrastruktur baik dari dana desa maupun yang bukan dari dana desa.
"Agar sama-sama untuk menjaga dan merawatnya, agar kegunaan dan manfaatnya dari pembangunan yang telah terealisasi tersebut. Dapat termanfaatkan oleh masyarakat lebih lama," ujarnya.
Sementara itu seorang warga RT 01/01 Makmun ( 65 ) yang rumahnya di sekitar lokasi kegiatan menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah Desa Danau Rata,,yang telah membangun kegiatan tersebut.
"Terima kasih kepada Pak kades dan jajaran yang telah melakukan pembangunan Saluran Pembuangan Air Limbah (SPAL) ini. Tentunya kegiatan ini sangat membantu dan bermanfaat bagi kami (masyarakat)," ucapnya.
Liputan : Umar Dani