TIM MONITORING EVALUASI KECAMATAN SUNGAI ROTAN LAKUKAN MONEV DD TAHAP I

MUARA ENIM - Tim Monitoring Evaluasi Kecamatan Sungai Rotan dipimpin oleh kasi PMD Kecamatan, Ali Suhro, S.Sos.M. Si, melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi (Monev)  dana desa (DD) Di Desa Suka Dana, Kecamatan Sungai Rotan, Kabupaten Muara Enim. Senin (05/08).



Monev dilakukan dalam rangka pemantauan yang rutin disetiap tahapan- tahapan perkembangan pembangunan dalam satu tahun, tim Monitoring evaluasi kecamatan terdiri dari Kasi Pemberdayaan Masyarakat Desa  beserta Staf, Pendamping Desa dan pendamping lokal desa kecamatan Sungai Rotan. Dan, tim disambut oleh kepala Desa Suka Dana berserta staf dan BPD Suka Dana di Kantor Desa.

Kegiatan monitoring dan evaluasi ini sekaligus untuk melakukan pengecekan Dana Desa (DD) tahun 2024 serta melakukan bimbingan dan fasilitasi administratif, pemeriksaan kelengkapan berkas untuk selanjutnya mendapatkan rekomendasi pengajuan Dana Desa (DD) .

Tim Monev ini terdiri dari, kasi PMD Kecamatan, Ali Suhro, S.Sos.M. Si, staf PMD Gunaria, S. sos, pendamping kecamatan Yesi Fitra sagita, Pendamping  Lokal Desa (PLD) Tarmizi Taher, Salah satu aspek yang menjadi fokus dalam kegiatan ini adalah pengecekan fisik bangunan jalan rabat beton di Dusun dua Desa Suka Dana yang bersumber dari Dana TA.2024, Monev ini melakukan peninjauan langsung untuk memastikan bahwa pembangunan jalan rabat beton sesuai dengan standar yang ditetapkan dan dapat memberikan manfaat maksimal bagi warga Desa Suka Dana.
(Liputan Umar Dani).