Dua Orang Anggota Polres Sukabumi Mendirikan SMK Gratis Untuk Anak Yatim Piatu
SUKABUMI - Dua anggota Polres Sukabumi, Bripka Sandi Praja dan Brigpol Akka Mahpudin, mendirikan sekolah menengah kejuruan (SMK) gratis untuk anak yatim piatu, anak putus sekolah, dan keluarga tidak mampu. Brigpol Akka mendirikan SMK Bhayangkara di Cisolok dengan fasilitas asrama untuk siswa jauh dari sekolah,Sabtu 22 februari 2025.
Bripka Sandi mendirikan SMK Tunas Bhayangkara di Cidahu pada 2022 setelah menabung selama 14 tahun. Keduanya terinspirasi oleh pesan orang tua untuk bermanfaat bagi masyarakat.
Selain itu, mereka juga aktif mengajak warga untuk menyekolahkan anak-anak mereka, minimal hingga tingkat SLTA/SMK. Tindakan ini menjadi bukti nyata pengabdian personel Korps Bhayangkara di luar tugas Kepolisian yang dapat mengubah kehidupan anak-anak kurang mampu.
Reporter : Umar Dani