Warga karang jati dusun 1 desa lembak Keluhkan Limbah, di aliran sungai

LEMBAK_ Seorang warga dipermukiman Karang jati dusun 1 desa lembak, kecamatan Lembak kabupten Muara Enim, mengeluhkan limbah yang mencemari lingkungan aliran sungai tempat tinggalnya.
Kamis 24 Agustus 2023.

Keluhan tersebut di sampaikan,  salah seorang warga ibu ibu  karang jati dusun 1 desa lembak yang namanya tidak mau sebutkan, 

"Sekarang sungai kami ini sangat berlumpur, dulu sungai ini kami gunakan untuk mandi, sekarang ini tidak bisa lagi, karena berlumpur,  ini kami bersihkan sendiri setiap minggu karena tidak ada yang mau membersihkannya, ikan ternak kami ini juga agak kurang sehat."Ujar seorang ibu yang rumahnya dekat aliaran sungai.

Saat awak media mencoba komfirmasi ke pihak rumah makan tahu sumedang, Heri, selaku pengawas rumah makan tahu semedang, merespon baik tentang keluhan tersebut, Heri mejelaskan kepada awak media dan anggota Bpd wakil dusun 1 desa lembak.

"Kalau ada warga mengelukan soal limbah dari rumah makan kita, kita siap untuk membantu apa maunya warga apa, misalnya kita bantu buatkan sumur bor, warga bisa mengajukan lewat proposal, jangan sampai warga ada yang merasa terganggu, karena aktivitas rumah makan kita ini, kalau urusan limbah sudah kita sediakan ipal untuk menyaring limbah,"Kata heri.

Anggota BPD wakil dusun 1 desa Lembak, Lea Candra, menanggapi tentang respon baik dari pihak rumah makan tahu semedang.

"Alhamduliah pihak rumah makan tahu sumedang sudah merespon baik atas keluhan warga ini, saya akan sampaikan kepihak pemerintah desa melalui ketua BPD. kalau pihak rumah makan tahu semedang sudah ada respon baik"Kata BPD wakil dusun 1 desa Lembak.

Laporan. Dedi Andani